Refleksi HUT KORPRI: Pusjar SKMP LAN Siap Sukseskan ASTA CITA
Makassar – Pegawai Pusat Pembelajaran dan Strategi Kebijakan Manajemen Pemerintahan (Pusjar SKMP) Lembaga Administrasi Negara di Makassar mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia ke-54 pada Senin, 1 Desember 2025, secara luring di lobi teras Gedung Pusjar SKMP LAN.
Kegiatan tersebut terhubung melalui video conference terintegrasi dengan pusat pelaksanaan upacara di Auditorium Prof. Agus Dwiyanto, Gedung LAN Jakarta, guna memastikan keseragaman rangkaian acara, kekhidmatan prosesi, dan kesinambungan makna peringatan di seluruh satuan kerja Lembaga Administrasi Negara.
Ber
Tema peringatan tahun ini adalah “Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI Mewujudkan Indonesia Maju”.
KORPRI diposisikan sebagai kekuatan moral dan profesional yang mempersatukan serta menggerakkan birokrasi dalam rangka mewujudkan Indonesia yang maju, adil, berdaya saing, dan berkeadilan, dengan penguatan solidaritas di antara seluruh anggota.
Kepala LAN RI, Dr. Muhammad Taufiq, DEA., saat membacakan amanat Ketua Umum DP KORPRI, menekankan bahwa seragam KORPRI adalah simbol pelayanan.
“Rakyat Indonesia membutuhkan anggota KORPRI yang berintegritas, disiplin, bertanggung jawab, dan berorientasi kerja. Untuk mewujudkan Indonesia menjadi lebih baik diperlukan anggota KORPRI yang dapat memberikan pelayanan publik terbaiknya kepada rakyat, serta mampu menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan sebaik-baiknya.”
Ketua Umum DP KORPRI juga menekankan pentingnya adaptasi ASN terhadap perkembangan era digital. ASN dipandang sebagai pemandu transformasi digital pemerintahan yang memperkuat transparansi, akuntabilitas, dan kepercayaan publik.
Implementasi Undang-Undang ASN Tahun 2023 menjadi landasan dalam penguatan profesi, penegakan kode etik, serta peningkatan kesejahteraan ASN. Dalam kerangka tersebut, KORPRI ditegaskan sebagai bagian tidak terpisahkan dari pemerintahan, dengan peran strategis dalam mengawal pengelolaan APBN dan APBD, serta mendukung pemenuhan agenda prioritas nasional ASTA CITA.
Dalam pernyataan tambahan, Kepala Lembaga Administrasi Negara, Dr. Muhammad Taufiq, DEA., menyampaikan, “Kita semua patut berbangga, karena di mana pun tugas negara memanggil, dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas hingga Pulau Rote, anggota KORPRI selalu hadir, tetap setia mengabdi, dan tidak pernah lelah berjuang untuk kemajuan bangsa dan kesejahteraan Masyarakat.”
Di tengah perayaan ini, semangat pelayanan publik juga diterjemahkan dalam bentuk solidaritas kemanusiaan. Keluarga besar LAN RI, termasuk di Makassar, menyatukan hati dan doa untuk masyarakat di wilayah Sumatra, khususnya Aceh, yang tengah diuji bencana alam.
“Solidaritas KORPRI tidak hanya pada pekerjaan kantor, tapi juga pada rasa persaudaraan. Kami berdiri bersama saudara-saudara kami di Aceh. Doa dan dukungan kami menyertai agar pemulihan berjalan cepat,” tegas Dr. Muhammad Taufiq, mengajak seluruh elemen untuk peduli.
Peringatan HUT KORPRI ke-54 di lingkungan Lembaga Administrasi Negara menegaskan kembali komitmen terhadap netralitas, profesionalisme, dan integritas ASN dalam tata kelola pemerintahan yang Bigger, Smarter, Better. Seluruh satuan kerja diwajibkan memperkuat koordinasi, meningkatkan kompetensi, dan memastikan konsistensi reformasi birokrasi sebagai landasan mewujudkan “ASN Kompeten, Rakyat Sejahtera.”
Selamat HUT ke-54 KORPRI Tahun 2025. Dengan semangat bersatu dan berdaulat, KORPRI teguh berintegritas, profesionalisme, menuju Indonesia Maju 2045. KORPRI Setia Hingga Akhir !
Adekamwa – Humas Pusjar SKMP LAN



